Kat Mana Tikus Buat Sarang

.


Sarang Tikus


Sarang tikus, mendengar namanya saja sudah terbayang akan kekumuhannya dan kejorokannya.sarang tikus biasanya berada di tempat-tempat yang lembab dan jauh dari kebisingan. Layaknya istana, tikus membangun rumahnya dengan cara bergotong royong, dan di huni oleh koloni nya dalam satu tempat tersebut

Sebelum proses pembuatan sarang tikus, tikus biasanya akan melakukan survei apakah tempat tersebut di kuasai oleh kelompok lain atautidak. Dan hal itu dilakukan dalam waktu yang cukup lama dan berulangkali untuk memastikan bahwa tempat tersebut tidak berpenghuni. Dan cara tikus menandai tempat baru nya ialah dengan membuang kotoran. Jadi, jika ada bau kotoran tikus di rumah anda segeralah lakukan bersih-bersih rumah agar tikus mengira bahwa tempat tersebut ada yang menghuni. Dan buat tempat atau rumah anda sewangi mungkin agar tikus tidak kembali datang.
Jadi jangan biasakan menjadikan rumah anda sebagai sarang tikus dengan mnjadikan rumah anda selalu bersih dan rapi. Sarang tikus  biasanya berada di tempat-tempat yang gelap dan lembab. Pastikan rumah anda jauh dari kondisi seperti itu, dan pastikan saat anda melakukan bersih-bersih, seluruh bagian rumah mendapatkan kebersihannya Tanpa tertinggal satu celah pun. Anda bisa menaruh pengharum ruangan jika diperlukan agar rumah anda selalu harum dan tikus tidak betah.

Karena tikus bertempat di tempat yang lembab dan dingin, sehingga tikus akan membuat sarang yang sehangat mungkin agar para koloninya tetap terjaga dan nyaman. Akibatnya tikus  akan mengambil semua barang-barang yang di anggapnya membuat hangat. Seperti kain, robekan kertas, serutan kayu, dan barang-barang lainnya. Sehingga anda harus bisa menjaga barang-barang tersebut dan menyimpannya di tempat yang aman dan tidak mudah ditemukan oleh tikus.

Apalagi saat banjir seperti sekaranmg ini, banyak tikus yang merajalela dan menguasai seisi rumah saat di tinggal oleh para pemiliknya untuk mengungsi. Banyak tikus yang malah membuat sarang baru yang lebih besar di dalam rumah, dan merusak perabotan seperti baju-baju basah, karpet, seprei, dan barang barang lainnya. Jadi jangan pernah berfikir bahwa tikus akan pergi seiring kita mengungsi, bisa-bisa saat anda kembali rumah anda akan di penuhi oleh tikus beserta kotoran dan sisa-sisa perusakannya.

Untuk mengatasi masalah tersebut, anda bisa melakukan pembersihan rumah secara total dan memasang alat pengusir tikus elektronik agar rumah anda tetap aman dari gangguan tikus. Karena di zaman sekarang ini tikus semakin pintar jika di berikan perangkap tikus yang tradisional, mereka bisa dengan mudah lolos dari jebakan dan mendapatkan makanan tambahan dari sang pemilik rumah. Mereka p-un semakin kebal dari racun yang ada, bukannya semakin berkurang, malahan makin bertambah karena kejelian dan kepintaran mereka

0 comments:

Post a Comment